Asian movies : Cara Membaca Label Obat.
Judil : Cara Membaca Label Obat.
Cara Membaca Label Obat.
1. Obat Dapat Menyebabkan Rasa Ngantuk.
Biasanya peringatan ini digunakan untuk obat-obat yang menyebabkan rasa ngantuk dan memperlambat daya refleks seseorang. Contohnya obat-obat untuk batuk dan pilek ( golongan antihistamin ). Hindari pemakaian obat-obatan ini bersamaan dengan alkohol atau obat tidur karena dapat memperburuk/memperberat rasa ngantuk. Yang paling penting jangan mengendarai kendaraan bermotor atau menjalankan mesin setelah meminum obat ini.
2. Jangan Dipecah, Ditumbuk atau Dikunyah.
Biasanya peringatan ini digunakan untuk tablet atau kapsul yang dibuat khusus agar supaya zat khasiat obat dikeluarkan secara perlahan-lahan didalam perut atau usus. Obat-obat ini biasanya diminum satu atau dua kali sehari. Bila ditumbuk akan merusak daya pengeluaran zat khasiat obat secara perlahan-lahan dan jangka panjang dari obat tersebut. Jadi obat jenis ini harus ditelan utuh.
3. Jangan meminum obat ini bersama dengan susu, antasida, atau obat yang mengandung besi.
Kalsium yang terdapat dalam susu dan obat-obatan yang mengandung zat besi dapat mempengaruhi daya serap dari beberapa obat-obatan seperti Tetrasiklin ( Antibiotik ) dan Digoksin (obat jantung). Jadi kalau mau meminum susu atau tablet yang mengandung zat besi sebaiknya 2 jam sebelum atau sesudah minum obat ini.
4. Dimakan pada waktu perut kosong, 1 jam sebelum atau 2 jam sesudah makan.
Biasanya peringatan ini digunakan pada obat antibiotik, karena obat ini dapat diserap dengan baik dalam keadaan perut kosong. Obat ini harus dimakan secara teratur dan dalam dosis yang cukup. Dan yang terpenting obat ini harus diminum sampai habis.
5. Simpan ditempat yang dingin.
Sinar dan panas yang berlebihan akan merusak hampir semua obat-obatan. Karena itu lebih baik obat disimpan ditempat sejuk dan jauh dari makanan mentah, Jadi obat jangan sampai terkena matahari, bisa disimpan di kulkas tetapi jangan di bagian freezernya (tempat pembekuan/biasanya untuk membuat es batu).Karena pembekuan dapat merusak obat-obatan.
6. Buang obat setelah tanggal yang ditentukan.
Sebaiknya botol obat yang telah dibuka dan telah lewat dari tanggal yang ditentukan harus dibuang. Karena obat-obatan yang sering terpapar udara atau cahaya akan cepat rusak. Kemudian diatas jangka waktu tertentu, khasiat obat akan hilang, contohnya obat antibiotik.Untuk obat tetes mata atau tetes telinga juga beresiko terkontaminasi, karena itu sebaiknya setelah botol dibuka, pada jangka waktu tertentu harus dibuang.
Demikianlah Asian movies Terbaru Cara Membaca Label Obat.
Sekian Streaming Asian movies Terbaru Cara Membaca Label Obat., mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sekian postingan Asian movies Terbaru kali ini.
Anda sedang membaca artikel Cara Membaca Label Obat. dan artikel ini url permalinknya adalah http://kesehatan-untuk-anda.blogspot.com/2008/03/cara-membaca-label-obat.html Drama Streaming Lainnya DRAMA ROMANCE COMEDY ACTION 2011 KOREAN MOVIE J-MOVIE 2010 THAI MOVIE HORROR 2008 ADVENTURE 2009 THRILLER KOREAN DRAMA NOT FOR KIDS TV SERIES 2006 FANTASY 2005 LOVE STORY ROMANTIC COMEDY 2004 2007 ANIMATION CRIME MYSTERY KOREANOVELA 2003 ,Cara Membaca Label Obat.CHINESE MOVIE FILIPINO MOVIE TAIWAN MOVIE SINGAPORE MOVIE SUPERNATURAL HISTORY JACKIE CHAN BEST OF JACKIE CHAN HONGKONG MOVIE MELODRAMA SCI-FI WAR FAMILY MARTIAL ARTS 1987 2002 JAPAN SERIES SPORTS 2001 JAPANESE DRAMA PHILIPPINE MOVIE DRUNKEN MASTER MUSIC SUSPENSE .
0 Response to "Cara Membaca Label Obat."
Posting Komentar